January 2009

DIKSI DAN PENULISAN YANG TEPAT

Penulisan kata dan diksi pada pembuatan proposal, laporan kegiatan, hingga laporan pengawasan merupakan sesuatu yang sering dianggap sebelah mata. Namun, sebagai salah satu SMA terbaik di Indonesia, kesalahan (termasuk human error) penulisan kata sebaiknya dapat diminimalisir. Berikut beberapa kata yang biasa ditulis tidak sesuai dengan EYD yang berlaku:

sub seksi/sub seksie -> subseksi
SMAN/SMUN 8 Jakarta ->SMA Negeri 8 Jakarta
pra pelaksanaan -> prapelaksanaan
pasca pelaksanaan -> pascapelaksanaan
Garis Besar -> Garis-garis Besar
Assalamu'alaikum Wr. Wb. -> Asalamualaikum wr. wb.
Rp. 500.000,- -> Rp500.000,00
21-22 Februari -> 21 dan 22 Februari
antar panitia -> antarpanitia
non-akademis -> nonakademis

Kurang lebih demikian koreksi dari 11 proposal, 2 laporan kegiatan, dan 1 laporan pengawasan. Apabila ada informasi terkini, akan segera diposkan ke blog ini. Terima kasih.

PEMINAT SUBSEKSI PERTEMUAN PERTAMA

Ini gambaran awal peminat subsi pada kaderisasi tahun ini:

SIERA: 28 (7.93%)
PRAMUKA: 3 (0.85%)
PUAPALA: 28 (7.93%)
KEMAS: 21 (5.95%)
MESIS: 63 (17.85%)
KOPSIS: 12 (3.40%)
SP: 41 (11.61%)
TX: 26 (7.37%)
OR: 53 (15.01%)
PMR: 12 (3.40%)
ART: 66 (18.70%)

Jumlah peminat: 353
Jumlah siswa: 413
Persentase peminat dari angkatan 2011: 85.47%

LATIHAN DASAR KEPEMIMPINAN ANGGOTA 2009


Teknis Pelaksanaan
Hari, tanggal : Sabtu, 24 Januari 2009
Pukul : 08.00 s.d. 15.00
Tempat : SMA Negeri 8 Jakarta
Kehadiran : 307 (74.33% dari angkatan 2011)

LDKA 2009 berjalan dengan sukses tanpa halangan yang berarti. Kegiatan ini dilaksanakan pada 24 Januari lalu, setelah mundur satu minggu dari jadwal semula karena banjir yang merendam SMA Negeri 8 Jakarta.

Kegiatan ini dibuka pada pukul 08.00 dengan sambutan dari Ketua Pelaksana, Raditya Yudha Prawira. Disusul sambutan dari Wakasek Bidang Kesiswaan, Drs. H. Yani Bayani, M.Pd. LDKA merupakan salah satu kegiatan lintas bidang OSIS SMA Negeri 8 Jakarta.

Angkatan 2011 terbagi dalam 40 kelompok, tiap kelompok terdiri dari 10 anggota yang tiap anggotanya berasal dari kelas yang berbeda. Tiap kelompok didampingi dua orang sweeper dari angkatan 2010.

Dalam LDKA kali ini, terbagi dalam lima materi, yaitu kepemimpinan, logika, problem solving, team building, pengembangan diri, dan keorganisasian.


Pos Kepemimpinan diisi oleh Ketua dan Wakil Ketua Perwakilan Kelas dan Pengurus OSIS, beberapa ketua subsi dan DPH lainnya. Di pos ini yang merefleksikan nama kegiatan, diisi berbagai macam materi untuk meningkatkan bakat kepemimpinan siswa-siswi SMA Negeri 8 Jakarta.

Di pos Logika diisi materi-materi yang menuntut peserta LDKA untuk dapat berpikir logis dan memberikan argumen agar apa yang dia katakan adalah benar.
Di pos Problem Solving dan pos Team Building diisi dengan beberapa permainan yang intinya menuntut kerja sama antaranggota kelompok. Bedanya dalam pos Problem Solving lebih dituntut permainan yang membutuhkan strategi dalam menyelesaikan sebuah masalah yang dalam kasus ini berupa permainan.

Pada pos Pengembangan Diri ini diisi oleh narasumber yang didatangkan ke SMA Negeri 8 Jakarta untuk meningkatkan bakat dan potensi peserta LDKA angkatan 2011. Sedangkan pos Keorganisasian diisi Dewan Pembina OSIS mengenai seluk beluk OSIS SMA Negeri 8 Jakarta.


Kegiatan LDKA ini ditutup dengan seluruh peserta LDKA yang bertahan hingga akhir (penutupan) dinyatakan lulus LDKA menjadi anggota OSIS dan berhak memilih subseksi yang diminatinya.

AYO PILIH SUBSI

SUBSEKSI UPACARA
(SIERA)


SUBSEKSI PRAJA MUDA KARANA
(PRAMUKA)


SUBSEKSI PUTRI-PUTRA PECINTA ALAM DELAPAN

(PUAPALA)

SUBSEKSI KEMASYARAKATAN
(KEMAS)

SUBSEKSI MEDIA SISWA

(MESIS)
SUBSEKSI TEKNOLOGI DAN SOUND SYSTEM
(TEKSOUND)

SUBSEKSI KOPERASI SISWA
(KOPSIS)

SUBSEKSI SAINS DAN PERPUSTAKAAN
(SP)


SUBSEKSI PALANG MERAH REMAJA
(PMR)


SUBSEKSI OLAHRAGA
(OR)
SUBSEKSI KESENIAN
(ART)

KADERISASI !?

Kaderisasi berasal dari kata dasar kader. Kader berarti orang yg diharapkan akan memegang peran yang penting dalam organisasi. Sedangkan kaderisasi atau pengaderan adalah proses, cara, perbuatan mendidik atau membentuk seseorang menjadi kader.

Kaderisasi OSIS SMA Negeri 8 Jakarta Insya Allah akan segera dilaksanakan dalam waktu dekat. Angkatan 2011 sudah harus memilah-milah subseksi pilihannya. Bukan perkara mudah menentukan satu dari sebelas subseksi nonrohani yang ada.

Berdasarkan survei yang dilakukan beberapa minggu lalu, kurang lebih 75% angkatan 2011 sudah hampir pasti memilih subseksi yang diminati. Selebihnya masih bingung subseksi mana yang mau dipilih. Beberapa pendapat juga dilontarkan angkatan 2011. Mulai dari yang menikmati kader hingga menentang kader. Berikut beberapa pendapat dari angkatan 2011:

Siswa A
Apakah tahu tentang kaderisasi?
Tidak.
Tertarik atau tidak?
Lumayan karena ingin tahu lebih lanjut.
Siswa B
Bagaimana reaksi terhadap kaderisasi?
Lumayan tidak menginginkan kaderisasi dikarenakan malas mengikuti kegiatan-kegiatan selama kaderisasi.
Siswi A
Menurut Anda, kaderisasi itu apa?
Pelatihan untuk menghadapi organisasi atau untuk menjadi pemimpin suatu organisasi.
Bagaimana kaderisasi?
Lumayan, karena bisa mendapatkan pelajaran di dalamnya.
Siswi B
Menurut Anda apakah kaderisasi?
Suatu tahapan untuk menjadi anggota suatu organisasi dan tempat dimana kita dilatih untuk mengerti akan berharganya suatu hal.
Apakah Anda tertarik?
Tertarik agar dapat menjadi anggota dan mendapat pengalaman berorganisasi.

Siswa C
Pernah berpikiran untuk tidak mengikuti subseksi?
Pernah
Alasan?
Malas untuk mengikuti proses kaderisasi
Kenapa?
Karena saya sudah tahu kira-kira kaderisasi seperti apa dan rasanya malas mengikutinya
Tapi, pasti Anda pernah berpikir untuk mengikuti subseksi?
Tentu saja
Subseksi apa yang Anda minati?
Subseksi Upacara. Tetapi saya dengar bahwa Panji akan ditiadakan maka saya sedikit mengurungkan niat untuk mengikuti subseksi tersebut.
Kenapa?
Karena Panji saya menjadi tertarik mengikuti Subseksi Upacara dan menurut saya Panji membuat siswa-siswi tertarik untuk mengikuti subseksi tersebut, karena begitulah sebenarnya.
Siswi C
Pernah berpikiran untuk tidak mengikuti subseksi?
Pernah
Alasan?
Malas untuk mengikuti proses kaderisasi
Subseksi apa yang Anda minati?
Art. Tetapi karena saya mendengar banyak isu soal kaderisasi Art yang lumayan sulit, saya jadi sedikit ragu. Tapi saya sendiri bingung, jika tidak memasuki subseksi Art akan memasuki subseksi apa.

Pendapat-pendapat dari 2011 di atas dapat disimpulkan:
Masih banyak siswa-siswi yang bingung akan memilih subsi apa dan cenderung malas untuk mengikuti proses kaderisasi dikarenakan isu-isu yang beredar. Walaupun sudah sering dijelaskan bahwa proses kaderisasi tahun ini tidak lama, tetap saja banyak yang berkata bahwa proses tersebut memakan waktu cukup lama dan akan terasa sangat lama. Namun, ada juga beberapa orang yang antusias dengan proses kaderisasi untuk mendapatkan banyak teman dan mengetahui cara berorganisasi yang baik.

Silang pendapat seperti ini masih banyak terjadi 2011. Namun, mengikuti proses kaderisasi dan memiliki subsi merupakan kelebihan tersendiri dibanding siswa lainnya yang hanya belajar saja. Subsi meruapakan salah satu ajang untuk menyatukan angkatan dan menyalurkan serta mengembangkan bakat, selain itu juga sebagai jalan awal menjadi Pengurus OSIS periode selanjutnya.

Jadi, bagi 2011, mengikuti proses kaderisasi dan memiliki sebuah subsi adalah sesuatu yang membanggakan. Ayo bersama meningkatkan kualitas bidang nonakademis SMA Negeri 8 Jakarta pada umumnya dan OSIS pada khususnya.

PROYEKSI CALON ANGGOTA SUBSEKSI OSIS SMA NEGERI 8 JAKARTA ANGKATAN 2011

Jumlah Siswa: 413 (sesuai absen yang ada di TU dan siswa pindahan)

Persentase Memilih: 75.78%
Persentase Abstain: 10.90%
(tidak mengisi subsi pilihan)
Persentase Belum Memilih: 13.32%
(mengisi lebih dari satu subsi)

Subseksi dengan peminat terbanyak:
Kesenian: 16.22%
Olahraga: 13.80%
Media Siswa: 12.35%
Sains dan Perpustakaan: 7.99%
Teknologi dan Sound System: 7.26%

Untuk subsi-subsi yang lainnya, lebih meningkatkan promosi untuk menarik angkatan 2011
Terima kasih

JADWAL TERTUNDA

Jadwal kegiatan OSIS di SMA Negeri 8 Jakarta harus diundur hingga waktu yang tidak menentu. Hal ini disebabkan cuaca akhir-akhir ini yang hujan lebat dan kondisi geografis SMA Negeri 8 Jakarta yang dekat dengan Sungai Ciliwung.

Air kiriman dari Puncak dan Bogor yang turun ke Jakarta mau tidak mau harus melewati sungai di utara SMA Negeri 8 Jakarta tersebut. Jadi, mau tidak mau juga SMA Negeri 8 Jakarta berlapang dada menerima tamu tahunan ini.

Akibatnya, banyak kegiatan di SMA Negeri 8 Jakarta yang terganggu. Mulai dari kegiatan belajar mengajar hingga kegiatan kesiswaannya.

Turnamen Futsal Delapan yang sudah mencapai babak perempatfinal harus tertunda sampai batas waktu yang tidak ditentukan. Begitu pula dengan kegiatan LDKA dan Kaderisasi Gabungan. Panitia harus berpikir ulang untuk merencanakan kegiatan yang lebih matang.

Untuk ke depannya, kegiatan pada bulan Januari dan Februari, kemungkinan besar diundur hingga batas waktu yang tidak ditentukan. Semoga, di balik bencana banjir ini, ada hkmah yang dapat diambil.

JADWAL PADAT JANUARI 2009

Bulan Januari adalah salah satu bulan tersibuk dalam periode kepengurusan OSIS 2008-2009. Pada bulan akan ada banyak program kerja yang dilaksanakan, antara lain:

  1. Natal Rokat dan Natal Rokris
  2. Turnamen Futsal Delapan
  3. Workshop Kopsis
  4. LDKA (Latihan Dasar Kepemimpinan Anggota)
  5. Maviroh (Malam Penerimaan Aktivis Rohis)
  6. Kaderisasi Gabungan
  7. PK Goes to Class
  8. Revisi Anggaran Rumah Tangga Perwakilan Kelas dan Anggaran Rumah Tangga Pengurus OSIS

Kemudian bakal terbit Majalah Takitri edisi perdana tahun 2009. Selain itu, ada juga opening Koperasi Kejujuran Siswa di SMA Negeri 8 Jakarta.

Bakal banyak pengalaman baru yang akan dirasakan dan didapat angkatan 2010 dan 2011. Panitia Schoolympic 2009 juga masih semangat mengurus hajatan ekstern terbesar garapan SMA Negeri 8 Jakarta angkatan 2010.

Mari kita ramaikan kegiatan nonakademis di SMA Negeri 8 Jakarta dan jangan lupa ikut subsi bagi 2011.

BASIS 2008

BASIS adalah sebuah dari kegiatan yang diadakan SMA Negeri 8. Lebih tepatnya diadakan oleh OSIS dengan proker Lintas Bidang yang dimilikinya. BASIS melibatkan beberapa subseksi (subsi) yang ada di SMA Negeri 8. Subsi-subsi tersebut adalah Kemasyarakatan(Kemas), Palang Merah Remaja(PMR), dan Praja Muda Karana(Pramuka).

BASIS tahun 2008 diadakan di Desa Tambak Mekar, Kec. Jalan Cagak, Kab. Subang. Pemilihan tempat tersebut bertepatan dengan diadakannya TeSIS (Temu Sosial dan Ilmiah SMA Negeri 8 Jakarta) yang diperuntukkan siswa-siswi kelas XI baik IPA maupun IPS, reguler maupun internasional. Pengadaan BASIS selalu beriringan dengan TeSIS karena sesuai dengan namanya bahwa BASIS adalah Bakti Sosial yang dilaksanakan di dalam TeSIS a.k.a Bakti Sosial in TeSIS.

Sesuai dengan harapan bahwa BASIS 2008 bisa diselenggarakan dengan sukses. Walaupun seperti halnya acara-acara lain, pastinya ada saja kekurangan ataupun hambatan selama prapelaksaan dan hari pelaksanaannya.

Hari pertama, yakni 27 Desember 2008 BASIS diawali dengan pembagian sepatu gratis dari pihak sponsor yaitu Tomkins sebanyak 250 pasang sepatu. Penduduk desa sekitar terlihat begitu antusias dalam pembagian sepatu ini. Memang suatu hal yang tidak biasa dilakukan dalam sebuah acara bakti sosial. Namun, sepertinya sasaran pembagian kupon masih kurang tepat. Terlihat orang-orang yang jauh lebih tidak mampu tidak beruntung mendapatkannya dan lebih buruk lagi bahwa masih ada orang yang beruntung mendapatkan dua pasang sepatu karena memiliki dua kupon. Pihak desa kurang tepat dalam pembagian kupon.

Hari kedua, diawali dengan pembagian sembako sebanyak 100 bungkus sembako. Acara sempat terlambat 30 menit dari jadwal yang seharusnya 7.00 menjadi 7.30 dikarenakan kesulitan dalam pengambilan audio. Namun selanjutnya acara berjalan dengan lancar tanpa ada kericuhan seperti halnya pembagian-pembagian sembako yang sudah ada.

Kemudian dilanjutkan dengan Pengobatan Gratis atau Klinik Gratis a.k.a lebih dikenal dengan KLINIS. Acara mulai satu jam lebih awal dikarenakan sudah ada beberapa lansia yang menunggu sejak pukul 07.00 dan dikhawatirkan terjadi hal yang tidak diinginkan. Akhirnya pukul 09.00 acara dimulai. Sebelumnya telah dilakukan briefing oleh Alumni walaupun agak sedikit terasa seperti semacam pengambil alihan acara oleh alumni. Seharusnya susunan acara dan teknis acara diberikan oleh panitia dan bukan alumni.

Akan tetapi, pengobatan gratis atau tetap berjalan dengan lancar. Pasien-pasien bertemu langsung dengan dokter untuk menyampaikan keluhan-keluhan dan mendapatkan obat secara gratis. Klinik Gratis dibagi menjadi dua shift. Shift pertama dikordinir oleh EXPA-Smandel. Sedangkan shift kedua, BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional) yang melakukan Pengobatan dan Klinik Gratis. Jumlah pasien lebih kurang 146 orang. Dari yang ditargetkan 150 orang yang mendapatkan kupon. Namun pasien yang datang tidak seluruhnya mendapatkan kupon.

Mengingat kesehatan orang tidak ada yang bisa menjangkanya. Selama pembagian obat juga turut dibagikan Pocari Sweat secara cuma-cuma terhadap pasien-pasien yang ada.
Acara berakhir sekitar pukul 15.30, dan ditutup dengan doa, pemberian kesan dan pesan dari panitia 2011, kemudian dilakukan evaluasi dari Pengurus OSIS dan panitia 2010 terhadap kelangsungan acara.

PROFIL PENGURUS PERWAKILAN KELAS XV

Jabatan: Ketua Perwakilan Kelas XV
Nama: Chandra Goldie Aulia
Kelas: XI IPA D
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 3 Desember 1992
E-mail: chandra_01092007@hotmail.com

Jabatan: Wakil Ketua I
Nama: Attika Adrianti Andarie
Kelas: XI IPA G
Tempat, tanggal lahir: Bogor, 8 September 1992
E-mail: keren_92@yahoo.com / tikstoks@hotmail.com

Jabatan: Wakil Ketua II
Nama: Muthia Szami Naffisah
Kelas: XI Science A
Tempat, tanggal lahir: Malang, 9 Juni 1993
E-mail: fii9_coonanholic@yahoo.co.id

Jabatan: Sekretaris Umum
Nama: Gandung Aryopratomo Yudokusumo
Kelas: XI IPA C
Tempat, tanggal lahir: Semarang, 9 Juli 1992
E-mail: goon_person@yahoo.com / mailto:dungsieben@hotmail.com / http://www.g-aryopratomo.blogspot.com/

Jabatan: Sekretaris I
Nama: Elivina Mirdiani
Kelas: XI IPA C
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 29 Agustus 1992
E-mail: elivinamirdiani@yahoo.com / swallowbutut@hotmail.com

Jabatan: Sekretaris II
Nama: Dean Arityanti
Kelas: XI IPA F
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 7 Juli 1992
E-mail: d34n_4r1ty4nt1@yahoo.com / dean.arityanti@hotmail.com

Jabatan: Bendahara I
Nama: Khairunnisa Yodia Ditakusuma
Kelas: XI Science B
Tempat, tanggal lahir: Bandung, 5 November 1992
E-mail: aya_supernovas@yahoo.com

Jabatan: Bendahara II
Nama: Rahma Hutami Rahayu
Kelas: XII Akselerasi
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 3 Mei 1992
E-mail: ammalalala@yahoo.com / ammaamoy@live.com

Jabatan: Ketua Komisi Aspirasi
Nama: Rahmat Hidayat
Kelas: XI IPA H
Tempat, tanggal lahir: Banyumas, 7 Desember 1991
E-mail: math_tok@hotmail.com

Jabatan: Wakil Ketua Komisi Aspirasi
Nama: Anggi Andrianisari Akbar
Kelas: XI IPS
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 12 Februari 1993
E-mail: baskinrobbins1202@hotmail.com

Jabatan: Ketua Komisi Legislasi
Nama: Ni Made Hermiyanti
Kelas: XI IPA H
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 21 Mei 1992
E-mail: bundel_miya@yahoo.co.id

Jabatan: Ketua Komisi Lintas Bidang
Nama: Indira Kemala Pratiwi
Kelas: XI IPA C
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 19 Desember 1992
E-mai: raracntaspidey@hotmail.com

Jabatan: Ketua Komisi I Bidang 1
Nama: Farisa Wirawan
Kelas: XI IPA I
Tempat, tanggal lahir: Surabaya, 8 Juni 1992
E-mail: risa8692@hotmail.com

Jabatan: Ketua Komisi I Bidang 2
Nama: Lusiana Puspita
Kelas: XI IPA I
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 14 Maret 1992
E-mail: lp_anakradio_os@yahoo.com

Jabatan: Ketua Komisi II
Nama: Astra Goldie Aulia
Kelas: XI IPA I
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 3 Desember 1992
E-mail: astra_stepping@yahoo.com

Jabatan: Ketua Komisi III
Nama: Herdian Wicaksono
Kelas: XI IPA D
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 16 Februari 1993
E-mail: cyborg_force@yahoo.com

Jabatan: Ketua Komisi IV
Nama: Triandhika Anjani
Kelas: XI IPA F
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 13 November 1991
E-mail: dhika_anjani@hotmail.com

Jabatan: Ketua Komisi V
Nama: Marsha Amanda Rizky
Kelas: XI IPA E
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 19 April 1992
E-mail : marshmallow_yumm@yahoo.co.id / marshmallow@windowslive.com

Jabatan: Ketua Komisi VI
Nama: Arief Budiman
Kelas: XI IPA D
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 29 Juni 1992
E-mail: abe_290692@yahoo.com

Jabatan: Wakil Ketua Komisi VI
Nama: Noke Devina
Kelas: XI IPA D
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 8 Desember 1991
E-mail: devina812@yahoo.com / nokedevina@hotmail.com

Jabatan: Ketua Komisi VII
Nama: Mirhady Achmad Dorodjatun
Kelas: XI IPA C
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 11 Maret 1992
E-mail: mix_max_tune@hotmail.com

Jabatan: Ketua Komisi VIII
Nama: Farah Nabila
Kelas: XI IPA B
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 29 Juli 1992
E-mail: draugroloc@hotmail.com

PROFIL ANGGOTA PERWAKILAN KELAS XV

Jabatan: Asisten Sekretaris
Nama: Annisa Fatharini
Kelas: X-A
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 1 April 1993
E-mail: nisa_1493@yahoo.co.id

Jabatan: Asisten Sekretaris
Nama: Aninda Fariza
Kelas: X Inter A
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 24 Maret 1993
E-mail: badutgeblek@yahoo.com

Jabatan: Anggota Komisi Aspirasi
Nama: Chaula Rininta Anindya
Kelas: X-E
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 15 November 1992
E-mail: chaula_aya@hotmail.com

Jabatan: Anggota Komisi Aspirasi
Nama: Dimas Haryo Adi Prakoso
Kelas: X-G
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 24 Juni 1993
E-mail: dimashap@hotmail.com

Jabatan: Anggota Komisi Aspirasi
Nama: Ghaisani Sabrina Rahma
Kelas: X Inter A
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 27 November 1993
E-mail: biruputih@hotmail.com

Jabatan: Anggota Komisi Legislasi
Nama: Dinarrani Gunita
Kelas: X-F
Tempat, tangal lahir: Padang, 22 Agustus 1993
E-mail: halodinar@hotmail.com

Jabatan: Anggota Komisi I Bidang 1
Nama: Muhammad Nassirudin
Kelas: X-B
Tempat, tanggal lahir: Malang, 27 Oktober 1993
E-mail: man_get_su@yahoo.co.id

Jabatan: Anggota Komisi I Bidang 2
Nama: Mazmur B. H. A. T. Damanik
Kelas: X-C
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 12 Mei 1993
E-mail: akumazmur@hotmail.com

Jabatan: Anggota Komisi I Bidang 2
Nama: Gregorius Brahmantyo Adhinugraha
Kelas: X Inter B
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 5 November 1992
E-mail: hellisfull666@hotmail.com

Jabatan: Anggota Komisi II
Nama: Haikal Eki Ramadhan
Kelas: X-A
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 26 Februari 1993
E-mail: kahangahanga@yahoo.co.nz / vingtsix-soldat@live.com

Jabatan: Anggota Komisi II
Nama: Syavira Rahmadiani
Kelas: X-E
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 11 Februari 1994
E-mail: vira.bloomingdale@hotmail.com

Jabatan: Anggota Komisi III
Nama: Mayvita Dewi
Kelas: X-A
Tempat, tanggal lahir: Bandung, 20 Mei 1993
E-mail: mayvitata@hotmail.com

Jabatan: Anggota Komisi III
Nama: Mochammad Dikra Prasetya
Kelas: X-B
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 5 Agustus 1994
E-mail: dkrhuehe@hotmail.com

Jabatan: Anggota Komisi IV
Nama: Nori Hesviandani
Kelas: X-H
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 29 Juni 1994
E-mail: norianak_kencur@hotmail.com

Jabatan: Angota Komisi IV
Nama: Putri Widya Utami
Kelas: X Inter-A
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 27 Januari 1994
E-mail: meetmattsmeat@gmail.com

Jabatan: Anggota Komisi V
Nama: Shinta Anissa Noviana
Kelas: X-D
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 11 November 1993
E-mail: shintaanissa@hotmail.com

Jabatan: Anggota Komisi V
Nama: Arannisa Hanifauzia Sa’ad
Kelas: X-E
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 12 Februari 1994
E-mail: rara_dua@hotmail.com

Jabatan: Anggota Komisi VI
Nama: Jaysa Rafi
Kelas: X-B
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 18 Agustus 1993
E-mail : jaysa_rafi@hotmail.com

Jabatan: Anggota Komisi VI
Nama: Gusti Adintya Putri
Kelas: X-C
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 4 Desember 1992
E-mail: gustiadintya@yahoo.co.id

Jabatan: Anggota Komisi VI
Nama: Siti Aisyah Adityani
Kelas: X-F
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 16 April 1993
E-mail: icaica_16@hotmail.com

Jabatan: Anggota Komisi VII
Nama: Saniya
Kelas: X-E
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 1 Maret 1993
E-mail: nia1393@hotmail.com

Jabatan: Anggota Komisi VII
Nama: Dhia Izza Nabila
Kelas: X-F
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 13 Febuari 1993
E-mail: icecreamcoklat@hotmail.com

Jabatan: Anggota Komisi VIII
Nama: Fathia Agzarine Deandra
Kelas: X-H
Tempat, tanggal lahir: Padang, 3 Januari 1994
E-mail : agzarine_deandra@yahoo.com

Jabatan: Anggota Komisi VIII
Nama: Muhamad Faiz Gunarwan
Kelas: X-I
Tempat, tanggal lahir: Jakarta, 7 Juni 1993
E-mail: indie_world@hotmail.com

VISI DAN MISI PERWAKILAN KELAS

A. Visi
Meningkatkan OSIS SMA Negeri 8 Jakarta dengan rasa kekeluargaan yang melandasi profesionalitas serta kerjasama dengan seluruh perangkat OSIS.

B. Misi
Untuk mencapai visi seperti di atas, maka Perwakilan Kelas XV OSIS Periode 2008-2009 memiliki misi-misi sebagai berikut:

  1. Mengaplikasikan keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam kehidupan sehari-hari.
  2. Menciptakan profesionalitas berorganisasi yang berlandaskan kekeluargaan.
  3. Berperilaku sesuai dengan Tata Tertib SMA Negeri 8 Jakarta dan Kode Etik Perwakilan Kelas.
  4. Merevisi Anggaran Rumah Tangga Perwakilan Kelas, Anggaran Rumah Tangga Pengurus OSIS, Kode Etik Perwakilan Kelas, dan Standardisasi Pengawasan Perwakilan Kelas serta aturan perundangan OSIS lainnya sebagai realisasi fungsi Legislator.
  5. Mengakomodir seluruh aspirasi yang terkait dengan kinerja OSIS dari siswa dan siswi SMA Negeri 8 Jakarta sebagai realisasi fungsi Media Aspirasi.
  6. Melaksanakan pengawasan secara optimal terhadap kinerja OSIS sesuai Standardisasi Pengawasan Perwakilan Kelas sebagai realisasi fungsi Supervisor.
  7. Mengevaluasi dan memberi saran untuk penyelesaian dan perbaikan terhadap kesalahan yang terjadi dalam kinerja OSIS sebagai realisasi fungsi Korektor.
  8. Memberikan saran dan kritik yang membangun, baik pada saat prapelaksanaan, pelaksanaan, dan pascapelaksanaan yang bertujuan untuk meningkatkan kredibilitas OSIS sebagai realisasi fungsi Advisor.
  9. Menempatkan diri sebagai rekan kerja Pengurus OSIS dan semua subseksi yang ada di SMA Negeri 8 Jakarta.
  10. Melaksanakan kaderisasi untuk mencari penerus-penerus yang kompeten dalam rangka regenerasi kepengurusan OSIS SMA Negeri 8 Jakarta.

DEWAN PEMBINA OSIS

Kepala Sekolah: Drs. H. Nanang Gunadi, M.Pd.
Wakasek Bidang Kesiswaan: Drs. H. Yani Bayani, M.Pd.
Pembina PK/PO: Edy Pramono, S.Pd.
Staf Kesiswaan: Ahmad Yani, S.Pd., M.Si.
Staf Kesiswaan: Dra. Paulina Indriani
Staf Kesiswaan: Roni Saputro, S.Pd.
Pembina Subseksi ROHIS: Yuli Katarina, S.Pd.
Pembina Subseksi ROKAT: Drs. Priyohadi
Pembina Subseksi ROKRIS: Drs. Priyohadi
Pembina Subseksi UPACARA: Aulia Belfa Muthia, S.Pd.
Pembina Subseksi PRAMUKA: Dra. Sri Purwani Solich Sutarti
Pembina Subseksi PUAPALA: Bambang Bintoro, S.E.
Pembina Subseksi KEMAS: Sri Rejeki, S.Pd.
Pembina Subseksi MESIS: Wangsa Jaya, S.Si.
Pembina Subseksi KOPSIS: Wurhandayani, S.Pd.
Pembina Subseksi SP: Waridin, S.Pd., M.Hum.
Pembina Subseksi TEKSOUND: Muhammad Fajar, S.Pd.
Pembina Subseksi OR: Drs. Gatot Handoko, M.Pd.
Pembina Subseksi PMR: Desi Purnama Kurniawati, S.Pd., MM.
Pembina Subseksi KESENIAN: Dra. Cut Meurah Regariana

SANGGA KERJA PERWAKILAN KELAS XV

Ketua: Chandra Goldie Aulia
Wakil Ketua Intern: Attika Adrianti Andarie
Wakil Ketua Ekstern: Muthia Szami Naffisah
Sekretaris Umum: Gandung Aryopratomo Yudokusumo
Sekretaris I: Elivina Mirdiani
Sekretaris II: Dean Arityanti
Bendahara I: Khairunnisa Yodia Ditakusuma
Bendahara II: Rahma Hutami Rahayu
Ketua Komisi Aspirasi: Rahmat Hidayat
Wakil Ketua Komisi Aspirasi: Anggi Andrianisari Akbar
Ketua Komisi Legislasi: Ni Made Hermiyanti
Ketua Komisi Lintas Bidang: Indira Kemala Pratiwi
Ketua Komisi I Bidang 1: Farisa Wirawan
Ketua Komisi I Bidang 2: Lusiani Puspita
Ketua Komisi II: Astra Goldie Aulia
Ketua Komisi III: Herdian Wicaksono
Ketua Komisi IV: Triandhika Anjani
Ketua Komisi V: Marsha Amanda Rizky
Ketua Komisi VI: Arief Budiman
Wakil Ketua Komisi VI: Noke Devina
Ketua Komisi VII: Mirhady Achmad Dorodjatun
Ketua Komisi VIII: Farah Nabila

Asisten Sekretaris: Annisa Fatharini
Asisten Sekretaris: Aninda Fariza
Anggota Komisi Aspirasi: Chaula Rinintya Anindya
Anggota Komisi Aspirasi: Dimas Haryo Adi Prakoso
Anggota Komisi Aspirasi: Ghaisani Shabrina Rahma
Anggota Komisi Legislasi: Dinarrani Gunita
Anggota Komisi I Bidang 1: Muhammad Nassirudin
Anggota Komisi I Bidang 2: Mazmur Damanik
Anggota Komisi I Bidang 2: Gregorius Bramantyo
Anggota Komisi II: Haikal Eki Ramadhan
Anggota Komisi II: Syavira Rahmadiani
Anggota Komisi III: Mayvita Dewi
Anggota Komisi III: Mochammad Dikra Prasetya
Anggota Komisi IV: Nori Hesviandani
Anggota Komisi IV: Putri Widya Utami
Anggota Komisi V: Shinta Anissa Noviana
Anggota Komisi V: Arannisa Hanifauzia Sa’ad
Anggota Komisi VI: Jaysa Rafi
Anggota Komisi VI: Gusti Adintya Putri
Anggota Komisi VI: Siti Aisyah Adityani
Anggota Komisi VII: Saniya
Anggota Komisi VII: Dhia Izza Nabila
Anggota Komisi VIII: Fathia Agzarine Deandra
Anggota Komisi VIII: Muhammad Faiz Gunarwan

PERWAKILAN KELAS XV OSIS PERIODE 2008-2009 SMA NEGERI 8 JAKARTA


Perwakilan Kelas SMA Negeri 8 Jakarta berfungsi sebagai pengawas dari seluruh kegiatan OSIS di SMA Negeri 8 Jakarta. Perwakilan Kelas SMA Negeri 8 Jakarta memiliki 5 fungsi utama yang biasa disebut LASKA, yaitu Legislator, Media Aspirasi, Supervisor, Korektor, dan Advisor.

Legislator dalam hal ini mengurusi bidang kelegislasian SMA Negeri 8 Jakarta. OSIS SMA Negeri 8 Jakarta bergerak berdasarkan Anggaran Dasar OSIS (AD OSIS) dan Anggaran Rumah Tangga (ART). Perwakilan Kelas memiliki Anggaran Rumah Tangga Perwakilan Kelas sedangkan Pengurus OSIS memiliki Anggaran Rumah Tangga Pengurus OSIS. Selain memiliki AD dan ART, Perwakilan Kelas SMA Negeri 8 Jakarta juga memiliki Kode Etik Perwakilan Kelas dan Standardisasi Pengawasan Perwakilan Kelas.

Fungsi Media Aspirasi sebagai jembatan penghubung antara siswa-siswi kepada sekolah, atau lebih khususnya kepala sekolah. Program kerja yang berhubungan dengan aspirasi siswa-siswi ini adalah PK Goes to Class dan Forum OSIS.

Fungsi Supervisor adalah mengawasi seluruh kegiatan OSIS mulai dari prapelaksanaan, pelaksanaan, hingga pascapelaksanaan. Perwakilan Kelas bertugas berdasarkan Standardisasi Pengawasan Perwakilan Kelas.

Fungsi Korektor bagi Perwakilan Kelas adalah mengoreksi kinerja OSIS dalam pelaksanaan program kerja, termasuk prapelaksanaan, pelaksanaan, dan pascapelaksanaan. Perwakilan Kelas berhak menerima atau menolak Laporan Pertanggungjawaban dan mengaudit laporan keuangan program kerja.

Memberikan masukan-masukan yang bermanfaat pada program kerja OSIS, memberikan saran lisan maupun tertulis kepada OSIS, dan bersama dengan OSIS menemukan solusi dari masalah-masalah yang ada merupakan perwujudan fungsi Advisor.

OSIS SMA NEGERI 8 JAKARTA


OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah) adalah suatu organisasi yang berada di tingkat sekolah di Indonesia yang dimulai dari sekolah menengah yaitu Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA).


SMA Negeri 8 Jakarta sebagai salah satu sekolah menengah terbaik di Jakarta bahkan mungkin di Indonesia, memiliki wadah untuk menampung kegiatan nonakademis siswa-siswinya yang bernama OSIS SMA Negeri 8 Jakarta.


OSIS SMA Negeri 8 Jakarta sepintas tak ada yang berbeda dengan OSIS-OSIS lainnya. Namun, OSIS SMA Negeri 8 Jakarta memiliki ciri khas tersendiri. SMA Negeri 8 Jakarta tidak memiliki MPK (Majelis Perwakilan Kelas) yang bertugas mengawasi kinerja dan fungsi OSIS.

OSIS SMA Negeri 8 Jakarta memiliki dua perangkat, yaitu Perwakilan Kelas (PK) dan Pengurus OSIS (PO). Dalam hal ini PK berfungsi sebagai MPK dan PO menjalankan tugas-tugas OSIS. Berdasarkan struktur kepengurusan, kedudukan PK dan PO sejajar. Namun, berdasarkan fungsinya, PK lebih tinggi daripada PO karena PK bertugas mengawasi PO.

OSIS SMA Negeri 8 Jakarta terbagi dalam sepuluh seksi bidang. Kesepuluh seksi bidang tersebut adalah (sesuai Anggaran Rumah Tangga Pengurus OSIS SMA Negeri 8 Jakarta):

  1. SEKSI BIDANG I: Keimanan dan Ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa
  2. SEKSI BIDANG II: Budi Pekerti Luhur atau Akhlak Mulia
  3. SEKSI BIDANG III: Kepribadian Unggul, Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara
  4. SEKSI BIDANG IV: Prestasi Akademik, Seni, dan/atau Olahraga
  5. SEKSI BIDANG V: Demokrasi, Hak Asasi Manusia, Pendidikan Politik, Lingkungan Hidup, Kepekaan dan Toleransi Sosial
  6. SEKSI BIDANG VI: Kreativitas, Keterampilan dan Kewirausahaan
  7. SEKSI BIDANG VII: Kualitas Jasmani, Kesehatan dan Gizi Berbasis Sumber Gizi yang Terdiversifikasi
  8. SEKSI BIDANG VIII: Sastra dan Budaya 
  9. SEKSI BIDANG IX: Teknologi Informasi dan Komunikasi
  10. SEKSI BIDANG X: Komunikasi dalam Bahasa Inggris
Berdasarkan delapan seksi bidang tersebut, dalam struktur OSIS SMA Negeri 8 Jakarta memiliki empat belas subseksi atau yang biasa disingkat subsi. Ke-15 subsi inilah yang menjalankan program kerja dan berkoordinasi dengan subsi yang lainnya dan Pengurus OSIS, dan Perwakilan Kelas bertugas mengawasi mulai dari prapelaksanaan, pelaksanaan, hingga pascapelaksanaan kegiatan.
Lima belas subseksi di SMA Negeri 8 Jakarta:
  • Subseksi Rohani Islam (Rohis)
  • Subseksi Rohani Katolik (Rokat)
  • Subseksi Rohani Kristen (Rokris)
  • Subseksi Upacara (Siera)
  • Subseksi Pramuka
  • Subseksi Putri-Putra Pecinta Alam Delapan (Puapala)
  • Subseksi Kemasyarakatan (Kemas)
  • Subseksi Media Siswa (Mesis)
  • Subseksi Koperasi Siswa (Kopsis)
  • Subseksi Sains dan Perpustakaan (SP)
  • Subseksi Olahraga
  • Subseksi Palang Merah Remaja (PMR)
  • Subseksi Kesenian
  • Subseksi Teknologi dan Sound System (Teksound)\
  • Subseksi Genesys

Powered by Blogger.

Popular Posts

Back to Top